Perjuangan atas nama KEBENARAN & KEBEBASAN harus perlu koneksi
yang akuntabel, akurat dan terukur adalah hal yang perlu diperhatikan dalam
pergerakan yang akan kita tempuh sekiranya bahwa kita akan menjadi lebih mudah
untuk melakukan konsolidasi pergerakan dalam rangka penyatuan secara
konfrehensif tidak partial.
Untuk itu, membutuhkan sosok seorang pejuang yang sanggup me-
mobilisasi semua organ pergerakan yang selama ini berjalan sendiri-sediri,
sehingga perjuangannya terorganir rapi. Rakyat Papua Barat tidak bermaksud
untuk membubarkan organ yang ada, namun kami sebagai rakyat Papua Barat mau
supaya organ pergerakan yang ada itu menyatukan konsep-konsepnya dalam satu
organ pergerakan yang sanggup menyatuhkan kesamaan konsep bahkan WAJIB
menyamakan konsep dari semua organ pergerakan agar tujuan utama untuk melakukan
perlawanan terhadap penjajahan itu barangkali bisa terwujud.
Bila sosok pemimpin serta penyatuan konsep organ pergerakan tidak
menemukan klausul yang jelas, maka akan semakin banyak organ pergerakan lain
yang bisa terbentuk dengan konsep dan tujuan yang tidak jelas dan tidak bisa
memberikan manfaat bagi aktivis Papua Barat. Dalam situasi apapun harus bisa
muncul seorang pemimpin yang mampu merangkul pendapat rakyatnya.
Mengapa sosok pemimpin dan
penyatuan konsep menjadi lebih penting dan utama, karena seorang pemimpin yang
memiliki integritas akan berdampak positif dalam konteks perjuangan yang dapat
mengerahkan semua orang Papua. Begitu juga dengan konsep harus menyatuhkan
persepsi.
Sosok pemimpin seperti apa yang diinginkan oleh rakyat Papua?.
Sesungguhnya sederhana saja, seorang pemimpin berani, gagah, perkasa dan kuat,
juga tidak terlepas yang sama pentingnya adalah bahwa pemimpin itu memiliki
kemampuan dan pengetahuan yang cukup untuk memenuhi kebutuhan aktivis dan organ
pergerakan agar tujuan utama dapat tercapai.
Dengan demikian, harapannya untuk menggabungkan kemampuan fisik dan
mental yang kuat serta kemampuan mengelola pengetahuan yang diperoleh dari
hasil yang baik dan tidak ada yang bisa menebak dan mengira kemampuan dinamika
politik yang akan di pakaiannya, sehingga perjuangannya terorganir rapi dan
bersih, dan bukan untuk mencari kepentingan dan bermain-bermaim dengan
menggunakan nama Papua Barat untuk meraih pundi-pundi kekayaannya dengan cara
yang tidak bisa dipertanggungjawabkan secara langsung olehnýa.
Janganlah kita anggap
perjuangan itu mudah dan suatu kegiatan yang dilakukan untuk bersenang-senang,
sebab itu, membutuhkan tenaga profesional yang siap untuk melayani dan
mengorbankan dirinya bagi rakyat Papua Barat. Dalam situasi seperti sekarang
ini, Papua membutuhkan tambahan tenaga pejuang yang tidak mudah menyerah, yang
tangguh dan berwibawa, bukan kelompok orang Papua yang kopy, hati bercabang,
lidah ular dan yang menduakan dan menjual Tanahmu Papua karena permen karet
yang sebentar kunyah dan habis dipakai untuk keperluan yang berfoya-foya.
Kita Sama-sama tahu bahwa masalah Papua adalah masalah yang cukup kompleks,
mulai dari melihat orang Papua sebelah mata hingga pembunuhan berkelanjutan
yang diterapkan pemerintah Indonesia terbukti bahwa Indonesia tidak dalam
kapasitas melindungi dan memberikan kesejahteraan bagi rakyat Papua, melainkan
dalam kapasitas membunuh manusia tak bersalah dan merampas kekayaan alam yang
sangat besar dan melimpah.
Untuk itu, membutuhkan segera
penelitian ilmiah tentang masalah Papua kiranya menemukan klausul yang jelas,
sehingga perjuangannya dapati titik terang yang akan kita tempuh. Untuk dapat
dijadikan bahan pertimbangan dan perjuangan yang dapat membantu pergerakan dan
perjuangannya yang efektif.
Banyak penelitian dilakukan soal Masalah Papua itu sendiri nanum
mengapa tidak memuat masalah yang sesungguhnya dan semestinya karena pelaku
peneliti berasal dari luar Papua ( amber ). Maka diperlukan penelitian secara
konfrehensif soal masalah Papua oleh orang asli Papua sehingga hasilnya
dirapakan terukur dan sistematis berdasarkan fakta dilapangan, tidak mengurangi
dan tidak ditambahkan fakta persoalan yang dihadapi oleh orang Papua,
benar-benar berdasarkan fakta penelitian yang nantinya membantu meringankan
perjuangannya.
Perjuangan Papua Merdeka sudah diujung tanduknya artinya hampir
punah, hilang jejak generasi terbaik, hilang rasa KEPAPUAN, berjalan ditempat,
acuh tak acuh bahkan jenuh. Hal ini fakta, kondisi ril di Papua. Maka dinamika
politik Papua, WAJIB MEMPERBAIKI, MENYAMAKAN PERSEPSI, KEDUDUKANNYA, KONSEP
SERTA TUJUAN YANG ADA DI ANTARA ORGAN PERGERAKAN, dengan demikian dapat
tercapai satu tujuan yang dapat mengakomodir semua kepentingan dalam satu
payung hukum dengan konsep yang jelas, maka akan semakin banyak organ
pergerakan yang mau menyatuhkan kesamaan konsep sehingga bisa dipastikan
perjuangan pasti akan lebih baik dan mudah.
Tahukah Anda pepatah yang satu ini, "SIAPKAN PAYUNG SEBELUM
TERLAMBAT" itu artinya kita butuh rencara yang terukur dan sistematis
bukan aksiomatis untuk mengalahkan kekuatan penjajahan ( militelistik dan
sekurisasi ) kalau tidak demikian maka orang Papua akan punah entah kapan
waktunya kita nantikan saja karena tujuan dan rencana penjajah jelas
ujung-ujungnya adalah tidak butuhkan orang Papua yang dikejar adalah kekayaan
alam Papua.
Generasi terbaik Papua adalah generasi kini mempunyai tanggung jawab
yang besar dan lebih dalam menyikapi persoalan Papua yang masalahnya cukup
kompleks itu. Jauhilah kejenuhan dan ketakutan yang selama ini dirasakan oleh
kita, mari memberanikan diri untuk membela kebenaran dan keadilan yang
semestinya kita punyai. Generasi terbaik Papua wajib memiliki rasa KEPAPUAN
yang lahir dari hati kecil semua orang Papua supaya apapun yang kita hadapi
kini dan masa depan dapat kita sikapi dengan bijak dan terukur dan dapat
dipercaya dan dipertanggungjawabkan sebaimana mestinya.
Penulis Oleh:
Yance Gerpan Gobay
0 komentar:
Posting Komentar